header-wrapper { background:#ffffff URL(/images/banner.png); height:240px; width:600px; margin:0 auto 0px; border:0px solid $bordercolor; }

Kongres Umat Islam Di Masjid Agung Sunan Ampel (1938)

oleh : Mochammad Fuad Nadjib Tradisi penyelenggaraan sidang isbat untuk menentukan kapan awal Ramadhan dan Iedul Fitri, ternyata di ...

oleh : Mochammad Fuad Nadjib

Tradisi penyelenggaraan sidang isbat untuk menentukan kapan awal Ramadhan dan Iedul Fitri, ternyata di awali dari pertemuan akbar “Kongres Al Islam” di Masjid Agung Sunan Ampel Surabaya (Maret 1938). Mengutip artikel surat kabar ‘De Indische Courant 5 Maart 1938’. Dikabarkan bahwa kongres dihadiri sekitar 4.000 orang, termasuk kaum muslimah yang duduk di atas tikar di lantai yang dipisahkan dengan tabir kain. 

Pertemuan dibuka oleh Bapak Wondoamiseno, yang menurutnya Masjid Agung Sunan Ampel merupakan tempat yang bagus, karena pertemuan itu diadakan di situs sejarah Sunan Ampel. Dalam kata pembukaannya beliau sampaikan bahwa pada kongres serupa sebelumnya pernah diselenggarakan di Gedung Nasional Surabaya, dengan dipungut biaya sewa gedung sebesar ƒ 1  (1 NL Gulden).

Tokoh-tokoh yang hadir dalam pertemuan ini dan kemudian ditunjuk sebagai pimpinan dan anggota Dewan Tinggi, antara lain : Tuan Kijai H. M. Achmad DachIan, penasihat (kelompok netral), W Wondoamiseno, Sekretaris (PSII), Kijai H. Abdul Wahab (Nadhatoel Ulama) - Kijai H. Faqih Usman (Moehammadijah), Sech Umar Hoobis (Al Irsjad), dan Sech Mohamad Hoesein Ba'aboed (Al-Chairijah) anggota.

Kongres membahas seputar isu-isu Islam saat itu, dengan catatan Dewan Tinggi diharapkan tidak mengganggu politik maupun pemerintah Hindia Belanda atau pemerintah lainnya. Melalui pembentukan dewan ini diharapkan secara bertahap dapat mengatasi perbedaan di antara kelompok Islam, dan menciptakan pemahaman umat yang lebih baik.

Kiai H. M. Mansur, presiden "Muhammadiyah" kemudian mengambil tempat untuk berbicara tentang "Komitmen untuk penyatuan sehubungan dengan hari mulai dari Poeasa".
Keputusan penting oleh kongres antara lain :

1.      Pembentukan dewan tinggi untuk umat Islam, "Al-Islami Madjlisoe- A'laa", yang berkantor pusat di Surabaya. Dewan ini tidak memiliki presiden (ketua) secara tetap, namun akan dipilih oleh perwakilan dari asosiasi yang berafiliasi, pada setiap kali diadakan pertemuan.
2.      Penentuan hari awal Poeasa (bulan puasa). Keputusan ini diambil dikarenakan adanya perbedaan penentuan permulaan Ramadhan, yang konsekuensinya hari lebaran (Iedul Fitri) tidak dirayakan pada hari yang sama. Situasi yang seperti ini harus dapat diakhiri. Pada hari-hari pertama bulan Arab ‘Dumadilachir’, asosiasi yang berafiliasi dengan "Al-Madjlisul lslam Al'aa Indonesia" akan diminta untuk menyerahkan laporan hasil terlihatnya bulan (rukyat) kepada sekretariat dewan tersebut, untuk penetapan awal bulan Ramadhan (Poeasa) dan Iedul Fitri.
3.      Rencana pembelian kapal haji sendiri, diusulkan oleh H. Sudjak dari Djokjakarta. Untuk tujuan ini Komite telah membentuk pendirian N.V. untuk pembelian kapal, yang sahamnya dapat dibeli masyarakat.

Dalam kesempatan terakhir, Bapak Wondoamiseno, mengumumkan adanya sebuah komite di Batavia, "Ancar al Islam", untuk membantu saudara seiman yang menderita di Palestina dalam bentuk material dan finansial.

Pertemuan ditutup setelah tengah malam.

Sumber : De Indische Courant 5 Maart 1938



COMMENTS

Name

Arsip,24,artikel,200,Buku,5,Fiksi,4,kajian perempuan,4,kitab,16,lombakisah,14,manuskrip,12,peristiwa,129,prestasi,12,rehat,39,resensi,13,testimoni,47,tokoh,108,
ltr
item
Halaqoh: Kongres Umat Islam Di Masjid Agung Sunan Ampel (1938)
Kongres Umat Islam Di Masjid Agung Sunan Ampel (1938)
https://1.bp.blogspot.com/-YL890JiVbro/XPI5aZ7Q0RI/AAAAAAAAAAo/n9O3-j3a-1kLAWW25gaeL1g8fWs4C6P4ACEwYBhgL/s320/WhatsApp%2BImage%2B2019-06-01%2Bat%2B15.32.27.jpeg
https://1.bp.blogspot.com/-YL890JiVbro/XPI5aZ7Q0RI/AAAAAAAAAAo/n9O3-j3a-1kLAWW25gaeL1g8fWs4C6P4ACEwYBhgL/s72-c/WhatsApp%2BImage%2B2019-06-01%2Bat%2B15.32.27.jpeg
Halaqoh
https://www.halaqoh.net/2019/06/kongres-umat-islam-di-masjid-agung.html
https://www.halaqoh.net/
https://www.halaqoh.net/
https://www.halaqoh.net/2019/06/kongres-umat-islam-di-masjid-agung.html
true
2194765370271214888
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy